Home » » Kereta Api Sarangan Ekspres di Hapus

Kereta Api Sarangan Ekspres di Hapus

Halo railway mania. Ada kabar terbaru berita kereta api kali ini. Kereta Api Sarangan Ekspres di hapus perjalanannya atau dihentikan operasinya. Kapan KA Sarangan dihapus/dihentikan?mulai tanggal 16 Februari 2016, KA Sarangan Ekspres dihentikan / dihapus operasionalnya. Hal ini terkait dengan keterisian penumpang KA tersebut. Selama beroperasi KA Sarangan tidak bisa menarik penumpang dalam jumlah banyak, okupansinya sangat minim untuk rute tersebut. Ada beberapa penumpang, namun tidak menunjukkan antusiasme yang tinggi.

Kereta Api Sarangan Eskpres dijadwalkan berangkat Surabaya Gubeng 09.35 WIB dengan rangkaian kereta kelas bisnis milik KA Mutiara Selatan idle. Sedangkan keberangkatan dari Madiun pada 13.30 WIB. Untuk tarif tiket KA Sarangan Ekspres Surabaya Madiun pp sebesar Rp 50.000-60.000 untuk sekali jalan. Untuk tarif parsial Madiun Jombang sebesar 40.000-45.000.

Baca Juga : Tata Cara Boarding di Stasiun Kereta Api.

Gambar Tiket KA Sarangan 

Sebenarnya ada partner KA jurusan Surabaya - Madiun pp, pagi hari dari Madiun ke Surabaya dengan KA Arjuna Ekspres, Siang hari bisa pakai KA Sarangan. Pagi Hari dari Surabaya ke Madiun bisa pakai KA Sarangan, Malam hari bisa pakai KA Arjuna.

Gambar KA Sarangan 

Setelah KA Sarangan Ekspres di hapus, praktis hanya punya satu pilihan KA Madiun - Surabaya pp dengan KA Arjuna Ekspres atau dengan kereta api komersil dengan sistem pembelian 2 jam sebelum kereta berangkat. Untuk tarif ini masih berlaku atau tidak, saya kurang tahu. Untuk itu persiapkanlah menggunakan moda angkutan transportasi lainnya sesuai dengan selera kenyamanan anda.

Demikian informasi Kereta Api Sarangan Ekspres dihapus pada tanggal 16 Februari 2016. Semoga bermanfaat. Lihat Juga : KA Bangunkarta Bersama Lokomotif CC206 101 #fotogaleri.