Home » , » KA Bagasi Cargo Baru Buatan INKA

KA Bagasi Cargo Baru Buatan INKA

KA Bagasi Baru buatan INKA Madiun sudah siap digunakan untuk penambahan armada kereta khusus bagasi atau Over Night Servis. Gerbong bagasi tersebut akan digunakan untuk kereta barang Surabaya Jakarta. Bentuk gerbong bagasi cargo buatan INKA lebih baru, lain dari gerbong bagasi biasanya.

Lihat gambar gerbong bagasi cargo dibawah ini :

KA Cargo INKA

Untuk tahun 2014 ini PT INKA Madiun membuat lebih dari 30 (tiga puluh) bagasi baru Cargo dengan penomoran B 0 14 01 dan seterusnya. Pada gambar KA Cargo INKA tersebut tertulis B 0 14 10 yang berarti bagasi tersebut nomor 10 buatan tahun 2014.

Pembuatan ka bagasi baru ini sudah diujicobakan dengan rute Madiun Solo PP pada waktu yang lalu. Saat ini bagasi sudah siap di gunakan dan diangkut diikutkan KA 126 Sarangan Ekspres dari Madiun tujuan Surabaya Gubeng.

Berikut ini Foto ketika KA Sarangan Ekspres membawa 5 Bagasi Cargo baru dengan stamformasi rangkaian dibelakang lokomotif 5 Bagasi, 1 MP2 dan 6 K2. Foto KA Sarangan ekspres membawa Bagasi saya ambil pada tangga 12 September 2014.

Gerbong barang INKA

Kereta Bagasi Baru INKA

Nah itu dia gerbong atau KA Bagasi Baru buatan INKA yang ada cap Cargo besar. Seperti pada kereta barang di luar negeri sana, lebih keren dan lebih terasa kereta api barangnya. Tadi sore, 13 September 2014 KA Sarangan ekspres juga mengangkut Bagasi Baru dari INKA lagi, kali ini sebanyak 4 Bagasi Baru dari Madiun di bawa ke Surabaya. Jayalah selalu perkeretaapian Indonesia.

0 comments:

Post a Comment