Home » » Intensitas Keterlambatan KA Bima

Intensitas Keterlambatan KA Bima

Halo railway mania...Sebelumnya admin pernah membahas tentang intensitas keterlambatan KA Dhoho (KA 359) SB Kota - Blitar dan Intensitas keterlambatan keberangkatan KA Mutiara Selatan (KA 93) Gubeng - Bandung. Kali ini akan admin kasih bocoran alus tentang Intensitas keterlambatan keberangkatan KA Bima (KA 33) Gubeng - Gambir. Perlu diketahui bahwasanya KA Bima saat ini meneruskan perjalanannya hingga stasiun Malang dengan menggunakan rangkaian KA 34 Bima dari Jakarta. Pagi hari itu juga pukul 06.30 WIB (untuk jadwal baru 1 Juni 06.00) berangkat menuju Malang. Dan akan kembali lagi ke stasiun gubeng atau tiba di stasiun gubeng pada pukul 16.30 WIB.

Intensitas Keterlambatan KA Bima

Dengan dipergunakannya rangkaian KA Bima ke malang secara teori otomatis akan mengganggu juga perjalanan KA Bima dari gubeng ke gambir. Seperti pada KA Mutiara Selatan yang sering telat berangkat dari gubeng karena rangkaiannya di pakai KA Sarangan Ekspres. Akan tetapi, untuk KA Bima ini jarang sekali mengalami keterlambatan berangkat dari stasiun gubeng. Bisa dihitung dalam satu bulan, angkat keterlambatan berangkatnya cuma satu kali. KA Bima berangkat dari stasiu gubeng pada pukul 18.15 untuk jadwal lama.

Dengan bagusnya kinerja dari krew KA Bima akan mengundang kepercayaan bagi para pelanggan KA Bima yang sekarang mulai mengincar penumpang dari Malang tujuan Jakarta. Keterlambatan biasanya ada pada gangguan rangkaian seperti gangguan pada kereta pembangkit, gangguan lokomotif maupun radio lokomotif yang dapat mengganggu perjalanan kereta api. Dengan bagusnya kinerja KA Bima ini semoga dapat menjadi andalan bagi para penumpang surabaya jakarta. Apalagi nanti tanggal 1 Juni 2014 jadwal KA Bima berubah lebih sore sekitar pukul 16.45 dari stasiun gubeng. Sekali lagi bisa di katakan KA Bima selalu berangkat tepat waktu dari Surabaya Gubeng. Simak terus perkembangan iformasi seputar kereta api hanya di railway.web.id.

0 comments:

Post a Comment